Belum Kencang, Lorenzo & Rossi Tercecer
Jorge Lorenzo & Valentino Rossi
JORGE Lorenzo dan Valentino Rossi belum tunjukkan kecepatan terbaik. Pada kualifikasi MotoGP Qatar 2015, Minggu (29/3) WIB di Sirkuit Losail, duo Movistar Yamaha itu tercecer di urutan 6 dan 8.
Kesulitan sepanjang latihan bebas, Lorenzo dan Rossi pun tertatih-tatih di kualifikasi MotoGP Qatar 2015 di Sirkuit Losail. Tak cuma gagal rebut pole position, duo Movistar Yamaha juga bakal hadapi rintangan berat saat lakoni race Minggu (29/3).
Lorenzo dan Rossi bakal start di luar zona 5 besar pada seri pembuka MotoGP 2015. Lorenzo di urutan 6 dan Rossi di urutan 8. Mereka harus kerja ekstra keras begitu lepas dari garis start buat sodok dereten pembalap yang melaju di depon.
Kejutan justru ditoreh Andrea Dovizioso. Jagoan Ducati itu rebut pole position dengan waktu terbaik 1 menit 54,113 detik. Ia pecundangi duo Repsol Honda Dani Pedrosa dan Marc Marquez. Ia unggul 0,217 detik atas Pedrosa di urutan 2 dan 0,324 detik atas Marquez di urutan 3. Jalan menuju podium pertama terbuka lebar.
10 Besar Kualifikasi MotoGP Qatar 2015, Minggu (29/3) WIB:
1. Andrea Dovizioso (Ducati): 1 menit 54,113 detik
2. Dani Pedrosa (Repsol Honda): +0,217 detik
3. Marc Marquez (Repsol Honda): +0,324 detik
4. Andrea Iannone (Ducati): +0,408 detik
5. Yonny Hernandez (Pramac Racing): +0,562 detik
6. Jorge Lorenzo (Movistar Yamaha): +0,598 detik
7. Bradley Smith (Yamaha Tech 3): +0,619 detik
8. Valentino Rossi (Movistar Yamaha): +0,738 detik
9. Danilo Petrucci (Pramac Racing): +0,763 detik
10. Pol Espargaro (Yamaha Tech 3): +0,891 detik