Minum Air Putih, Hidup Lebih Sehat
(Foto: Sportiplus)
DALAM kehidupan ini, kesehatan adalah harta paling berharga. Hidup sehat pun tak sulit. Banyak minum air putih.
DALAM kehidupan ini, kesehatan adalah harta paling berharga. Hidup sehat pun tak sulit. Banyak minum air putih.
Air putih adalah minuman paling baik dan menyehatkan tubuh. Sayang, masih banyak di antara kita lebih sukai minuman manis berpengawet yang banyak beredar macam soft drink. Mungkin banyak di antara kita belum tahu begitu besar manfaat air putih bagi tubuh.
Agar lebh paham tentang berbagai manfaat air putih bagi kesehatan, simak paparan berikut:
1. Air putih tingkatkan energi Anda saat kelelahan setelah beraktivitas. Air putih adalah minuman murah dan menyehatkan.
2. Air putih juga bermanfaat buat jaga berat badan Anda. Air putih mampu menahan nafsu makan berlebihan. Jadi, bagi Anda yang yang punya masalah dengan berat badan, minum air putih dapat dijadikan solusi yang terbaik.
3. Air putih bantu membuang racun-racun yang ada dalam tubuh melalui urine yang Anda keluarkan. Minumlah air putih minimal 8 gelas per hari.
4. Air putih juga bantu mencegah sembelit yang sering mendera. Ini terkait urusan buang air besar. Minumlah air putih demi atasi masalah sembelit.
5. Air putih lancarkan proses pencernaan makanan yang dikonsumsi.
6. Air putih mampu membuat kulit Anda lebih segar dan terlihat bugar setiap hari. Anda pun akan terlihat awet muda dan terhindar dari kulit kusam.
7. Air putih juga sangat baik buat kesehatan tulang. Ini karena air putih bantu proses pembuatan sel-sel tulang yang baru.
Jadi, adakah alasan buat tidak minum air putih setiap hari?
Sekilas Tentang Penulis
Nama: dr Hari Darmawan
Kelahiran: Depok, 6 Oktober 1989
Lulusan Universitas Tarumanagara Jakarta. Kini jalani program internsif dokter Indonesia di Puskesmas Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat