Resmi Dicerai Istri
Ricardo Kaka-Caroline Celico
SIAL betul nasib Ricardo Kaka. Setelah coba buat rujuk, kini Kaka resmi benar-benar bercerai dengan istrinya, Caroline Celico. Keputusan itu diungkap Celico lewat akun Instragram pribadinya.
Meski sudah berusia senja, Kaka masih coba berkreasi dengan si kulit bundar bersama Orlando City, salah 1 klub Major League Soccer (MLS). Keputusan hijrah ke MLS sudah diambil Kaka setelah tinggalkan AC Milan di musim panas 2014 dengan bebas transfer.
Sayang, keputusan pindah ke AS justru membuat bahtera rumah tangga Kaka terguncang. Kaka dan Celico yang sebelumnya disebut-sebut sebagai pasangan paling harmonis dalam jagat sepakbola dunia kini harus berpisah.
Sejatinya, keduanya memang sudah putuskan berpisah sejak Oktober 2014. Keputusan itu diambil karena alasan jarak. Maklum, Caroline tak ikut Kaka pindah ke AS karena lebih betah tinggal di Brasil. Namun, sempat ada upaya ke-2 pihak buat perbaiki hubungan.
Sayang, upaya itu tak membuahkan hasil positif. Lewat akun Instagram-nya, @cacelico, Cacelico umumkan perpisahannya dengan Kaka. "Kaka dan saya sama-sama mengetahui adanya perbedaan dan jarak yang jauh. Tapi, kami tetap tak bisa mengatasinya meski sudah dicoba berulang kali. Kini, kami dalam proses yang menyakitkan, yakni perpisahan. Itu bukan keputusan yang mudah," papar Cacelico.
Kaka & Data Diri
Nama lengkap: Ricardo Izecson dos Santos Leite
Kebangsaan: Brasil
Kelahiran: Gama, Federal District, Brasil, 22 April 1982
Posisi: Gelandang
Tinggi/berat: 186 cm/82 kg
Anak: Luca Celico Leite, Isabella Celico Leite
Data Transfer Kaka
01-07-2003: Sao Paolo ke Milan (8,5 juta euro)
01-07-2009: Milan ke Madrid (65 juta euro)
02-09-2013: Madrid ke Milan (bebas transfer)
01-07-2014: Milan ke Orlando (bebas transfer)
06-07-2014: Orlando ke Sao Paolo (pinjaman)
Rapor Kaka di Setiap Tim
Sao Paolo: 50 gol dari 149 laga
AC Milan: 105 gol, 61 assist dari 308 laga
Real Madrid: 29 gol, 32 assist dari 120 laga
Orlando City: 10 gol, 4 assist dari 22 laga
Brasil: 29 gol, 25 assist dari 89 laga
Kaka & Prestasi
Sao Paolo
Torneio Rio-Sao Paulo: 2001
AC Milan
Serie A: 2013/2014
Piala Super Italia: 2004
Champions League: 2006/2007
Piala Super Eropa: 2007
FIFA Club World Cup: 2007
Real Madrid
La Liga: 2011/2012
Copa del Rey: 2010/2011
Piala Super Spanyol: 2012
Orlando City
MLS All Star Game: 2015
Brasil
Piala Dunia: 2002
Piala Konfederasi: 2005, 2009
Superclasico de las Americas: 2014