Semula Diragukan, Kini Tumpuan
Harry Kane
SEPAKBOLA Inggris lagi demam Harry Kane. Aksi hebat bomber berusia 21 ini jadi buah bibir. Padahal, ia sempat diragukan. Tottenham Hotspur acap pinjamkan ia ke klub lain. Kini, ia jadi tumpuan.
Inggris memang termasuk produsen pesepakbola muda berbakat. Dari Negeri Ratu Elizabeth itu, seabrek nama tenar tak henti mengalir berkat kemampuan spesialnya mengolah si kulit bundar sejak berusia muda. Sebutlah yang masih muda diingat macam David Beckham, Ryan Giggs, Theo Walcott, John Terry, Frank Lampard, dan banyak lainnya.
Kini, mencuat sosok Kane. Keterarampilan, kecepatan, dan instink golnya undang decak kagum. Di usianya yang baru 21, ia mampu jaringkan 29 gol dan 5 assist dari 43 laga semua kompetisi bersama Spurs. Itu gambaran betapa paten kapasitas yang menggelegak dalam diri Kane.
Mauricio Pochettino, pelatih Spurs, maupun fans klub itu boleh jadi tak mengira Kane bakal melesat begitu hebat. Maklum saja, Kane tadinya lebih sering bikin kecewa pelatih dan fans klub setiap diberi kesempatan main. Semua keraguan itu kini terkubur di balik geliat menawan Kane.
Lahir di London pada 28 Juli 1993, Kane kali pertama akrabi sepakbola di akademi Arsenal. Itu saat ia berusia 8. Dari sana, ia sempat masuk program pembinaan pemain belia Watford. Di usia 11, ia merapat ke akademi Spurs.
Secara bertahap, Kane main buat Spurs hingga level U-18. Bersama skuad U-18, bakat dan potensinya merebak. Lakoni 22 laga di musim 2009/2010, ia lesakkan 18 gol. Semusim kemudian, ia beroleh kesempatan promosi keskuad inti Spurs. Tapi,ia tak langsung sepenuhnya dipercaya.
Kane lewati musim 2009/2010 dengan penuh kegetiran. Ia cuma 2 kali masuk skuad dan itu pun nganggur di bangku cadangan. Tak kunjung tembus skuad inti, Spurs pinjamkan Kane ke Leyton Orient pada 7 Januari 2011. Dimainkan di 18 laga, ia cetak 5 gol.
Kembali dari Leyton, Kane tetap kesulitan dapatkan kesempatan tampil regular bersama skuad inti Spurs. Ia pun pinjamkan lagi ke klub lain. Kali ini ke Millwall. Musim panas 2012, ia dipinjamkan ke Norwich City. Tapi, ia belum juga mencelat. Dimainkan di 5 laga, ia cuma bisa kemas 1 assist.
Dari Norwich, Kane dipinjamkan ke Leicester City di musim dingin 2013. Ia toreh 2 gol dari 15 laga. Setelah itu, barulah ia dipercaya tampil regular bersama skuad inti Spurs. Dimainkan di 19 laga semua kompetisi musim 2013/2014, ia bikin 4 gol dan 2 assist.
Kesempatan lebih banyak pun dikecap Kane di musim 2014/2015. Di saat Spurs butuh bomber haus gol, Kane berikan solusi dengan efektivitas permainannya. Kini, bahkan, ia bersaing dengan bomber Chelsea Diego Costa dalam perebutan status Top Skorer Premier League 2014/2015.
"Cuma langit yang jadi batas. Ketika Anda memasuki arena dan percaya diri mampu tunjukkan kemampuan terbaik, kendali situasi di tangan Anda. Tak ada alasan bagi timnas Inggris tak jadikan Kane goal getter masa depan," ungkap Darius Vassell, eks bomber Aston Villa dan Manchester City.
Aksi hebat Kane memang tak lantas katrol posisi Spurs di semua kompetisi. Meski begitu, Premier League tetap mengapresiasi dengan berikan predikat Player of The Month kepada Kane pada Januari dan Februari 2015. Bahkan, mantan pilar Arsenal Ian Wright yakin Kane bakal terpilih sebagai Player of The Year Premier League 2014/2015.
Pesona Kane meluas karena aksinya mulai bantu timnas Inggris. Kane bayar kepercayaan pelatih Roy Hodgson dengan 1 gol saat Inggris gilas Lithuania pada matcday 5 kualifikasi Grup E Euro 2016 Prancis di Wembley Stadium. Masuk gantikan Wayne Rooney di menit 71, ia cetak gol 2 menit berselang.
Pochettino ikut bangga dengan semua pencapaian Kane bersama Spurs dan The Three Lions. Sanjungan pun dilontarkan. "Kane punya kemampuan seperti Gabriel Batistuta. Jika ia mau, ia bisa lewati Batistuta," tukas Pochettino.
Kane, tak pelak, hampir pasti didaulat sebagai Player of The Year Spurs di musim 2014/2015. Musim lalu, penghargaa itu diberikan kepada Christian Eriksen. Begitulah Kane. Semula diragukan, ia kini jadi tumpuan. Aksinya kini diharapkan lesatkan Spurs ke urutan 5 klasemen Premier League demi raih tiket Europa League 2015/2016.
Kane & Data Diri
Nama lengkap: Harry Edward Kane
Kebangsaan: Inggris
Kelahiran: Chingford, 28 Juli 1993
Posisi: Striker
Tinggi/berat: 183 cm/65 kg
Kontrak: 30 Juni 2020
Rapor Kane di Setiap Tim
Leyton Orient: 5 gol dan 0 assist dari 18 laga
Millwall: 9 gol dan 5 assist dari 27 laga
Norwich City: 0 gol dan 1 assist dari 5 laga
Leicester City: 2 gol, 0 assist dari 15 laga
Tottenham Hotspur: 34 gol dan 7 assist dari 69 laga
Rapor Kane Bersama Inggris
U-17: 2 gol dari 3 laga
U-19: 6 gol dari 14 laga
U-20: 1 gol dari 3 laga
U-21: 8 gol dari 21 laga
Senior: 1 gol dari 2 laga
Kane & Penghargaan
Millwall Young Player of the Season: 2011/2012
Premier League Player of the Month: Januari 2015, Februari 2015
Goal of the Month: Januari 2015