Varian MINI Berjiwa Sport

(Foto: Sportiplus)
MINI perkenalkan edisi spesial GP. Varian ini generasi ke-2 John Cooper Work (JCW). Nuansa sport begitu kental pada eksterior dan interior mobil ini.
MINI perkenalkan edisi spesial GP. Varian ini generasi ke-2 John Cooper Work (JCW). Nuansa sport begitu kental pada eksterior dan interior mobil ini.
Manurut Carscoop, JCW diklaim sebagai yang tercepat dalam keluarga MINI sesuai emblem GP yang menempel di bodi samping dan atas kap mesin, tepatnya di mulut lubang udara pendingin turbo. Ketika diuji mengitari trek Nürburgring-Nordschleife, mobil ini mampu mencapai 8 menit 23 detik.
Hasil itu lebih cepat 19 detik dari generasi JCW sebelumnya, yang memakai mesin 1.6 liter dan menghasilkan tenaga 213 PS dengan torsi puncak 244 Nm. Pada GP, MINI membekali jantung pacu 1.6 liter twin scroll turbocharged sehingga punya tenaga maksimum 233 PS.
Selain mesin, perubahan juga tampak pada eksterior yang lebih aerodinamis. Unsur yang berkaitan dengan sport tercermin pada pelek yang menggunakan bahan ringan dengan palang 4 (4 bespoke).
Model side skirt terdapat saluran angin yang di bagian depan roda belakang, dipadu spoiler di atas belakang serta diffuser, kian menguatkan tampilan sportnya.
Untuk mengimbangi tenaga yang besar, bagian kaki-kaki ditingkatkan, terutama suspensi yang diganti sport adjustable, rem, dan ban spesifikasi sport. Bangku belakang dicopot untuk memangkas bobot. Pantas bila kecepatannya pun bisa lebih baik.
Varian sporty dari hatchback MINI ini masuk pasar otomotif dunia pada akhir tahun atau paling lambat awal 2013. Mobil ini diproduksi dalam jumlah terbatas, yakni hanya 2.000 unit.